Bumiayu.id – Ketumbar merupakan salah satu jenis rempah yang biasa digunakan untuk bumbu dapur. Dengan tambahan rempah yang satu ini maka rasa masakan akan menjadi lebih lezat dan nikmat. Selain membuat makanan menjadi jauh lebih gurih juga memberikan aroma yang harum dan mampu memberikan efek untuk relaksasi.
Tidak hanya itu saja, ternyata ketumbar juga sebagai bahan utama untuk pembuatan parfum dan bahan aroma terapi yang cukup populer. Meskipun begitu, manfaat ketumbar untuk kesehatan bagi tubuh sangat banyak, biasanya dikonsumsi dengan cara membuat rendaman di dalam air. Lalu, apa saja manfaat dari ketumbar bagi kesehatan?
Manfaat Yang Terkandung Pada Ketumbar
Untuk bisa mendapatkan manfaat dari ketumbar bagi kesehatan, biasanya cara mengkonsumsinya yaitu dari air hasil rendaman ketumbar. Untuk lebih jelasnya, simak ulasan beberapa manfaat ketumbar untuk kesehatan dibawah ini.
- Mencegah kanker payudara dan kanker prostat
Menurut sebuah studi penelitian mengenai rempah yang memiliki nama latin Coriandrum sativum merupakan salah satu jenis ramuan yang mampu mencegah pertumbuhan sel kanker, terutama kanker payudara dan prostat.
Pertumbuhan sel-sel kanker dapat dihambat menjadi tidak intensif dengan mengkonsumsi ketumbar, karena ramuan ini menghindari berkembangnya sel kanker menjadi lebih buruk.
- Meningkatkan daya ingat dan menjaga kesehatan otak
Penyakit Parkinson dan Alzheimer berhubungan dengan peradangan yang terjadi pada otak. Karena ketumbar memiliki sifat anti inflamasi yang mampu melindungi otak dari ancaman kedua masalah di atas.
- Meredakan Kecemasan
Ketumbar bisa digunakan untuk membantu mencegah kecemasan. Sehingga Anda bisa lebih rileks dan tenang, terutama bagi mereka yang memiliki tingkat kecemasan lebih tinggi.
- Menyehatkan Usus dan Sistem Pencernaan
Biji ketumbar dapat digunakan untuk memperlancar dan menyehatkan bagian sistem pencernaan. Menurut beberapa penelitian bahwa obat herbal yang mengandung ketumbar dan diminum tiga kali sehari maka secara signifikan mampu mengurangi rasa nyeri, kembung, dan ketidaknyamanan di bagian perut.
- Meningkatkan Nafsu Makan
Jika Anda memiliki masalah berat badan terlalu kurus atau kurangnya nafsu makan, maka ramuan ketumbar bisa digunakan untuk membantu mengatasinya. Seseorang yang memiliki masalah nafsu makan, maka dapat mengkonsumsi rempah ini. Selain sebagai obat tradisional, ketumbar juga bisa digunakan sebagai stimulan untuk meningkatkan nafsu makan.
- Mencegah Infeksi Bakteri
Kandungan senyawa antimikroba yang terdapat pada ketumbar berfungsi melawan infeksi bakteri tertentu dan penyakit yang disebabkan karena makanan yang kurang higienis. Dodecenal merupakan jenis senyawa yang dapat menyebabkan keracunan makanan dan sering terjadi di sistem pencernaan.
Ketumbar ini diketahui sebagai salah satu jenis rempah yang mampu melawan bakteri dan bertanggung jawab penuh karena infeksi pada saluran kemih.
- Menurunkan Menstabilkan Kadar Gula Darah
Biji ketumbar, ekstrak dan kandungan minyaknya mampu menetralkan kadar gula darah. Menurut sebuah studi, bahwa seseorang yang mengalami obesitas serta gula darah dapat dinetralkan dengan mengkonsumsi air rebusan ketumbar.
- Meringankan Peradangan
Antioksidan yang terkandung dalam ketumbar terbukti ampuh untuk melawan peradangan yang terjadi di dalam tubuh. Menurut beberapa studi penelitian menyampaikan bahwa antioksidan pada ekstrak biji ketumbar berfungsi untuk meringankan peradangan, memperlambat sel-sel kanker payudara, prostat, usus besar serta paru-paru.
- Menjaga Kesehatan Kulit
Selain untuk mengatasi berbagai keluhan kesehatan, ketumbar juga memiliki khasiat untuk menjaga kesehatan kulit, termasuk untuk mengatasi ruam ringan seperti dermatitis. Selain itu, mengkonsumsi jus daun ketumbar bagi mereka yang memiliki masalah kulit seperti pigmentasi, jerawat atau masalah kulit kering
- Diet Sehat
Tidak hanya pada bagian biji ketumbar saja yang memiliki segudang khasiat, akan tetapi pada bagian daunnya juga memiliki banyak sekali manfaat. Termasuk pada bagian daunnya juga memiliki rasa berbeda jika dibandingkan dengan bijinya.
- Mempertahankan Imunitas Tubuh
Jika ingin meningkatkan daya tahan tubuh, maka Anda bisa memanfaatkan ketumbar untuk dikonsumsi secara rutin. Caranya yaitu dengan minum air rendamannya, karena kandungan yang terdapat pada ketumbar sangat baik untuk stamina tubuh.
Itulah 11 manfaat ketumbar bagi kesehatan dan untuk mengatasi berbagai jenis penyakit. Dengan mengetahui beberapa informasi di atas, maka mulai dari sekarang Anda bisa mem,bn.,n, n ,n m,m,b,bj,anfaatkan bahan rempah yang kaya manfaat ini.